17 Agustus 2015

Klarifikasi Kasi PMM-G Pulo Aceh Terkait Pemotongan Dana Desa

Suara Warga Desa

SUARA WARGA - Sehubungan dengan Surat Pembaca berjudul “Camat Pulo Aceh Potong Dana Desa Rp 3 Juta/Desa” yang dimuat dalam rubrik Droe Keu Droe (Serambi, 12/6/2015), maka dengan ini kami dapat kami jelaskan/klarifikasi sebagai berikut:

1. Pemotongan dana desa tersebut bukan ulah Camat Pulo Aceh (Munzir BA), memang dilakukan pemotongan setelah terlebih dulu berkonsultasi antara Plt Kasi PMM-G dengan para keuchik dalam wilayah Kecamatan Pulo Aceh, Kabupaten Aceh Besar. Para keuchik tidak menaruh keberatan sesuai permohonan yang disampaikan ke Kecamatan untuk pencairan Dana ADG tahap I Tahun 2015 dan dana beras raskin memang belum ditransfer oleh pihak Kabupaten.

2. Tidak semua keuchik dipotong dana Rp 3.000.000/desa, ada yang minta tolong untuk tidak dipotong dengan alasan pilciksung dan lain-lain.

3. Para keuchik di Kecamatan Pulo Aceh masih banyak yang belum menyampaikan Laporan Pertanggungjawaban ADG Tahun 2014 dari Tahap I s/d IV, dan itu sebenarnya belum boleh mencairkan Dana ADG tahap I Tahun 2015.

4. Hal pemotongan ini juga sudah dikonsultasikan ke BPM Aceh Besar, walau BPM Aceh Besar mengatakan jangan dipotong dulu, tapi ini kita ambil kebijakan supaya para keuchik segera menyampaikan SPJ ADG Tahun 2014.

5. Camat dan Plt Kasi PMM-G duduk di kedai kopi di samping Bank Aceh bukan menunggu penarikan dana tersebut, itu memang tempat umum. Plt Kasi PMMG harus mendampingi para keuchik di mana kadang kala keuchik melakukan kesalahan administrasi, sehingga Plt Kasi PMM-G harus membantu membuat segara kekurangan tersebut. Seperti Keuchik yang tidak membuat SK bendahara, maka Plt yang bolak-balik membuat SK tersebut.

Demikian penjelasan/klarifikasi ini kami buat, kiranya para pembaca dan pihak terkait dapat memakluminya. Terima kasih.

Teuku Zulkarnaini AR, S.H.
Plt. Kasi PMM-G Pulo Aceh
Email: teukuzulkarnainiarsh@gmail.com



Sumber: Serambi Indonesia, 15 Juni 2015

Artikel Berdesa Lainnya

Terima kasih atas komentar Anda. Sampaikan pendapat, ide dan gagasan Anda dengan baik dan sopan. Setiap komentar yang berisikan Porno, SARA dan Judi akan di SPAM!

Terima Kasih atas Perhatiannya.
EmoticonEmoticon